MONACO – MotoGP tanpa diragukan lagi menjadi salah satu olahraga dengan penggemar yang cukup banyak di dunia. Oleh karena itu, penggemar MotoGP tidak hanya hadir dari kalangan remaja dan orang tua melainkan juga datang dari anak kecil.
Salah satu penggemar MotoGP cilik adalah Shina Salvia. Dirinya merupakan penggemar berat pembalap Inggris, Cal Crutchclow. Baru-baru ini Salvia mendapat kesempatan melakukan wawancara dengan Crutchclow. Wawancara itu ia lakukan untuk menyelesaikan tugas sekolahnya.
Crutchclow yang mendengar Salvia mendapat tugas dari sekolahnya langsung bersedia membantu. Ia bahkan sempat mengajak Salvia berfoto bersama dengan motor LCR Hondanya.
Pada kesempatan itu Salvia menanyakan apakah susah untuk menjadi seorang pembalap MotoGP. Crutchclow setelah mendengar pertanyaan itu langsung menjawab dengan lugas. Menurutnya menjadi pembalap MotoGP tidak semudah yang orang bayangkan.
Salah satu pertanyaan yang membuat Crutchchlow tertawa adalah ketika Salvia menanyakan hubungannya dengan rekan setimnya, Jack Miller. Salvia heran, Miler sempat menabrak Crutchclow pada balapan di Silverstone tetapi Crutchclow tidak terlihat marah dan tetap bisa tertawa bersama.
“Anda bertabrakan dengan Jack Miller. Bagaimana Anda bisa tersenyum kepadanya? Jika saya bertengkar dengan teman saya, maka saya tidak pernah berbicara lagi denganya,” Tanya Shaina Salvia seperti dilansir Crash, Rabu (9/12/2015).
“(Tertawa) Kamu harus menjadi orang yang baik. Jack bukan orang jahat. Ia tidak bermaksud melakukan itu. Dia tidak ingin mengalami kecelakaan dan dia tentu tidak ingin menabrak saya,” ujar Crutchclow.
“Ia telah meminta maaf kepada saya. Saya rasa itu baik-baik saja. Anda harus bisa memaafkan orang,” tandasnya.
0 Response to "Rider MotoGP ini Layani Permintaan Wawancara Fans Cilik"
Post a Comment