MONZA – Setelah musim MotoGP berakhir Valentino Rossi memilih untuk mengisi waktunya dengan berkompetisi di ajang balap reli di Sirkuit Monza. Keputusannya berbuah manis setelah ia berhasil memenangkan kejuaraan yang bernama Monza Rally Show 2015 tersebut.
Sebagai ungkapan kebahagiaannya, pembalap yang membela panji Movistar Yamaha tersebut mem-posting foto kemenangannya di akun Facebook resminya. Dalam postingnya tersebut, ia menyebut kemenangan yang ia raih adalah hal yang luar biasa.
“Kemenangan luar biasa di Monza Rally Show 2015! Terima kasih untuk partner saya, Carlo Cassina dan kepada sluruh tim M-Sport!” tulis Rossi mengutip Facebook resminya, Senin (30/11/2015).
Dalam foto tersebut ia merangkul rekan satu timnya, Carlo Cassina yang bertindak sebagai sebagai seorang navigator. Ia berpose sambil mengepalkan tangannya dengan memakai helm dengan corak khas seperti pada helm yang ia gunakan di MotoGP.
Rossi baru akan mengaspal di trek MotoGP pada Februari 2016 dalam rangka tes motor di musim baru. Sebelumnya, ia juga telah mencanangkan kebangkitan di musim depan setelah gagal mengamankan gelar juara di musim 2015.
0 Response to "Kebahagiaan Rossi Usai Taklukkan Monza"
Post a Comment