LESMO – Pembalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, berpotensi memecahkan rekor pada MotoGP 2016. Jika berhasil meraih 11 kemenangan dari 18 race yang dilangsungkan, The Doctor–julukan Rossi–berpotensi melewati rekor kemenangan legenda balap Italia, Giacomo Agostini.
Selama tampil di adu balap motor kompetitif sejak 1996 di kelas 125 cc, total Rossi meraih 112 kemenangan. Kemenangan tersebut diraih di tiga kelas berbeda yakni MotoGP (86),250 cc (14) dan 125 cc (12).
Catatan itu tertinggal 10 kemenangan milik Ago–sapaan akrab Agostini. Ago meraihnya di kelas 500 cc–sekarang MotoGP–sebanyak 68 kali dan 54 kemenangan di kelas 350 cc. Hal itu berarti pria yang kini berusia 73 tahun total meraih 122 kemenangan.
Jika pun gagal meraih 11 kemenangan pada MotoGP 2016, Rossi masih berpeluang melewati rekor Ago pada 2017. Sebab, kontrak rider berpaspor Italia bersama Tim Movistar Yamaha masih berlaku hingga akhir musim 2017.
Bahkan bukan tak mungkin saat kontraknya habis, ia akan memperpanjang kontraknya bersama tim berlogo Garpu Tala atau hengkang ke tim lain. Sebab, Rossi pernah mengungkapkan akan pensiun di usia 40 atau di akhir musim MotoGP 2019.
0 Response to "The Doctor Berpotensi Pecahkan Rekor pada MotoGP 2016"
Post a Comment