BOLOGNA - Kabar mengejutkan datang dari pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo. Juara dunia MotoGP 2015 itu dipastikan mengakhiri kontraknya bersama Yamaha pada akhir musim ini untuk bergabung bersama Ducati.
Lorenzo yang memenangkan gelar juara dunia musim lalu, memang akan mengakhri kontraknya bersama Yamaha pada ujung musim 2016. Yamaha berjanji menjadikannya sebagai prioritas dalam rencana perpanjangan kontrak baru, namun sang pembalap menolaknya.
"Yamaha mengumumkan kerja sama Jorge Lorenzo berakhir pada MotoGP 2016, Lorenzo memutuskan untuk mencari tantangan baru," demikian pernyataan resmi Yamaha, dikutip Crash, Senin (18/4/2016).
"Yamaha sangat berterima kasih atas kontribusi Jorge Lorenzo untuk keberhasilan balap, dan berharap untuk berbagi kenangan selama sisa 15 putaran balapan musim ini. Yamaha berharap Lorenzo mendapatkan yang terbaik untuknya di masa depan," lanjut peryataan yang sama.
Dalam laporan yang sama, Lorenzo akan bergabung bersama tim balap asal Italia, Ducati. Belum jelas siapa diantara Andrea Iannone - Andrea Dovizioso yang akan meletakkan posisinya untuk sang pembalap Spanyol.
0 Response to "RESMI : Jorge Lorenzo Gabung Ducati setelah Akhiri Musim"
Post a Comment